Pulau Sempu adalah salah satu dari surga panorama
wisata Indonesia. Daya tarik Pulau ini adalah sebuah danau alami yang berada di
tengah-tengah pulaunya. Danau ini terbentuk dari ganasnya ombak air laut
selatan yang masuk melalui celah tebing pembatas pulau yang berlubang di salah
satu sisi pulau. Selain itu, pasir yang terdapat di Pulau Sempu sangatlah
bersih dan lembut.
Lokasi Pulau Sempu sendiri berada di Pantai (Tempat
Pelelangan Ikan) Sendang Biru Kabupaten Malang (Malang Selatan), Propinsi Jawa
Timur. Untuk mencapai Pulau ini dari kota Malang anda disarankan membawa
kendaraan pribadi roda empat.Jarak dari kota Malang menuju Pulau Sempu sendiri
sekitar 69 km.
Saat anda sampai di pantai sendang biru, anda harus menyewa perahu boat yang berbiaya
sekitar 150 ribu untuk mencapai Pulau Sempu. Jangan lupa, nanti Ibu penjaga
perahu akan memberikan nomor hpnya untuk anda hubungi ketika anda bermaksud
hendak pulan, dan minta dijemput di tepi Pantai Pulau Sempu.